Assalamu'alaikum . . Wr. Wb. . Selamat Datang Di Ma’had Al-Furqon Muhammadiyah Cibiuk-Garut_Mohon Maaf Apabila Terdapat Kesalahan Wassalam . .

Keajaiban dibalik Sebuah Kebiasaan

Posted by Ayub Cibiuk 19.07, under | No comments

Keajaiban dibalik Sebuah Kebiasaan

Tersebutlah disebuah kerajaan, dimana sang Raja telah mempunyai Panglima perang baru yang sangat hebat dalam memanah. Suatu saat sang Raja ingin memperlihatkan kehebatan Panglima perangnya kepada para rakyat. Di halaman depan istana kerajaan yang sangat luas, Raja memerintah prajuritnya untuk memasang sebuah papan, juga mempersiapkan satu busur dan seratus buah anak panah.
Setelah semuanya siap termasuk Panglima perang itu dan rakyat sudah berkumpul untuk menyaksikannya, Panglimapun memulai aksinya, meluncurkan anak panah satu persatu ke papan yang sudah dipasang, dan tak satupun anak panah yang meleset, semuanya tepat mengenai papan-papan itu. Semua rakyatpun bersorak kagum atas kehebatannya dan memujinya, namun ditengah maraknya sorakan tersebut ada seorang pedagang minyak yang sudah tua berkata \”Panglima memang hebat,tapi semua itu hanyalah hasil dari kebiasaan yang sudah terlatih”, \”Apa maksud kata-katamu itu pak tua?”kata Panglima. Pedagang minyak menjawab \”Tunggu sebentar”, sambil beranjak pak tua tadi mengambil sebuah botol dan diletakkannya koin yang tengahnya berlubang di atas botol itu, lalu ia menuangkan seliter minyak dari ember kecil kedalam botol melewati lubang koin yang sangat kecil tadi tanpa mengenai pinggiran koin itu sedikitpun hingga botol itu penuh, semua orang terkagum-kagum melihat hal itu, juga sang Panglima. Namun bagi pedagang minyak tua tadi, semua itu sudah menjadi hal yang biasa. Pak tua itu lalu menundukkan badan kepada Panglima sebagai penghormatan dengan berkata \”Itu hanyalah kebiasaan yang sudah terlatih!Kebiasaan yang diulang terus-menerus akan menghasilkan sebuah keahlian” dan beranjak pergi.
Dari cerita di atas, kita dapat mengambil sebuah pelajaran yaitu tak ada suatu apapun yang sulit, jika kita sudah membiasakannya. Karna, itulah keajaiban menjalankan sesuatu dengan istiqomah (rutin).

0 komentar:

Posting Komentar

Linkwithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive